Translate

Kamis, Desember 3

HIV - AIDS

Halo Sobat!!!

Sinsar dah lama banget gak posting. Sibuk kuliah, sibuk laporan , sibuk sana sinilagi. Sampe2 file yang seharusnya dah di posting jadi kelupaan. Tapi gak apa2 deh di posting sekarang, toh juga gak mengurangi info dan manfaatnya.

Beberapa waktu lalu ( dah lama kalee bang..) kita baru saja memperingati Hari AIDS sedunia, tepatnya tanggal 1 Desember 2009. Tapi apa sih sebenarnyaitu? Kata orang religi sihAkibat Intim Dengan Setan. DOSAAA!!! HIV-AIDS.

Selow ces!!! Sinsar juga gak ngerti2 amat koq. Maka dari itu Sinsar coba cari tau dari beberapa sumber yang di dapat.

HIV adalah virus penyebab AIDS. HIV terdapat dalam cairan tubuh seseorang seperti darah, cairan kelamin (sperma atau cairan vagina yang telah terinfeksi) dan air susu ibu yang telah terinfeksi. Sedangkan AIDS (Acquired Immune Deficiency Syndrome) adalah sindrom menurunnya kekebalan tubuh yang disebabkan oleh HIV. Orang yang mengidap AIDS amat mudah diserang oleh berbagai macam penyakit karena sistem kekebalan tubuhnya telah menurun.

Penularan HIV-AIDS dapat saja terjadi melalui orang yang terinfeksi HIV dan AIDS. Cara yang mungkin seperti:

  • hubungan seksual (anal, oral, vaginal) yang tidak terlindungi (tanpa kondom) dengan orangtelah terinfeksi HIV. yang
  • transfusi darah yang telah tercemar HIV
  • jarum suntik/tindik/tato yang tidak steril dan dipakai bergantian
  • ibu penderita HIV positif kepada bayinya ketika dalam kandungan, saat melahirkan atau melalui air susu ibu (ASI).

HIV tidak ditularkan melalui hubungan sosial yang biasa seperti jabatan tangan, bersentuhan, berciuman biasa, berpelukan, penggunaan peralatan makan dan minum, gigitan nyamuk, kolam renang, penggunaan kamar mandi atau WC/Jamban yang sama atau tinggal serumah bersama orang pengidap HIV/AIDS yang disebut ODHA. Sedangkan OHIDA merupakan orang yang hidup dengan penderita HIV atau AIDS yakni keluarga (anak, istri, suami, ayah, ibu) atau teman-teman pengidap HIV atau AIDS. Sobat termasuk yang mana??? Mudah2an tidak ada, dan jangan sampai! Setuju boss???

Sampai saat ini belum ada obat yang dapat mengobati AIDS lho, tetapi yang ada hanya obat untuk menekan perkembangan virus HIV sehingga kualitas hidup ODHA tersebut meningkat. Obat ini harus diminum sepanjang hidup. Iya kalo banyak duit

Tanda2 klinis penderita AIDS:

  1. Gak selera makan
  2. Berat badan menurun lebih dari 10 % dalam 1 bulan
  3. Diare kronis yang berlangsung lebih dari 1 bulan
  4. Demam berkepanjangan lebih dari1 bulan
  5. Penurunan kesadaran dan gangguan-gangguan neurologis
  6. Dimensia/HIV ensefalopati

Gejala minor:

  1. Batuk2 lebih dari 1 bulan, kayak TBC juga yak…
  2. Dermatitis generalisata yang gatal
  3. Adanya Herpes zoster multisegmental dan berulang
  4. Infeksi jamur berulang pada alat kelamin wanita.

HIV ini dapat dicegah dengan memutus rantai penularan, yaitu; melakukan hubungan seks dengan cara yang aman dan hanya dengan seorang pasangan, tidak menggunakan jarum suntik secara bersama, dan sedapat mungkin tidak memberi ASI pada anak bila ibu positif HIV, mengecek darah yang akan di transfusi.

Jagalah diri Sobat dari penularan HIV-AIDS!!!

1 komentar:

sinagasaragi mengatakan...

good!!!

Pengikut

 
Template by suckmylolly.com